Pages

Thursday, July 4, 2019

Bank Mandiri Jajaki Lagi Ekspansi Bisnis ke Filipina

Jakarta, CNN Indonesia -- PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menghidupkan lagi rencana untuk melakukan ekspansi bisnis ke Filipina melalui akuisisi bank lokal di negara tersebut. Rencananya, proses penjajakan akan dimulai akhir 2019 hingga 2020 mendatang.

Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Kartika Wirjoatmodjo mengatakan sebelumnya perusahaan pernah punya wacana untuk merambah pasar Filipina pada 2017 silam.

Hanya saja, saat itu rencana tersebut urung dilaksanakan mengingat rasio kredit bermasalah (Non-Performing Loan/NPL) Bank Mandiri sedang memuncak.

Mengutip data perusahaannya, rasio NPL perusahaan mencapai 4 persen dari penyaluran kredit pada kuartal IV 2016. Kemudian, NPL berangsur turun menjadi 3,45 persen setahun kemudian.


Pada kuartal I lalu, NPL bank berlogo pita emas ini sudah menyentuh 2,23 persen sehingga perusahaan mantap untuk melanjutkan aksi tersebut.

"Kami akan menjelajahi ke Fiipina lagi mulai 2019 ini dan mencari potensi di sana. Pembicaraan yang kemarin sempat dilakukan akan kami lanjutkan lagi," kata Kartika di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Kamis (4/7).

Rencananya, Bank Mandiri masih akan mendekati dua bank berskala kecil hingga menengah yang sebelumnya sudah dilirik perusahaan. Namun, ia sendiri tak menyebut nama dua bank yang dimaksud.

Ia juga mengklaim pihaknya sudah mendapat lampu hijau dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) karena Indonesia sedang negosiasi dengan Filipina terkait implementasi ASEAN Banking Integration Framework (ABIF).


Sebelumnya, Indonesia memang sudah meratifikasi ABIF dengan Malaysia. Namun mengembangkan bisnis di negeri jiran itu diakuinya tidak mudah, meski Bank Mandiri memiliki kantor cabang beroperasi penuh di sana.

Oleh karena itu, menurut dia, lebih baik Bank Mandiri mencari pasar baru saja.

"Jadi kami cari di Filipina saja. Negara tersebut memiliki pertumbuhan ekonomi yang tinggi, tapi memang segmen (perbankan) ritelnya belum tergarap. Jadi kami akan bawa expertise ke sana dan sisi digital kami juga bisa direplikasi ke sana," terang dia.
[Gambas:Video CNN]
Namun demikian, ia tidak menyebut jumlah pendanaan yang dibutuhkan untuk ekspansi tersebut. Ia pun tak menyebut, kapan target ekspansi ini rampung.

Selain Filipina, perusahaan juga mengaku tengah cari peluang di Vietnam mengingat ekonomi negara tersebut juga tengah bergeliat.

"Namun kami fokus di Filipina terlebih dulu. Kami di Vietnam masih shopping around saja," jelasnya. (glh/agi)

Let's block ads! (Why?)

https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20190704191349-78-409219/bank-mandiri-jajaki-lagi-ekspansi-bisnis-ke-filipina/

No comments:

Post a Comment