Pages

Thursday, July 11, 2019

Balik ke Persipura, Jacksen Ditarget Lima Besar di Liga 1

Jakarta, CNN Indonesia -- Jacksen F Tiago resmi kembali ke Persipura Jayapura. Kali ini, pelatih asal Brasil itu ditargetkan mampu membawa Mutiara Hitam ke posisi lima besar Liga 1 2019.

Presiden Klub Persipura Benhur Tommy Mano mengatakan Jakcsen rencananya bakal tiba di Kota Jayapura, Jumat (12/7), dan sudah siap untuk melatih Tim Persipura.

"Kami percayakan semuanya kepada Coach Jacksen untuk menangani tim termasuk berurusan dengan pemilihan pemain. Dia datang dengan membawa pelatih fisik," kata Benhur melalui sambungan telepon.

Jacksen dipilih menggantikan posisi Luciano Leandro yang gagal mendongkrak prestasi Persipura pada awal musim. Boaz Solossa dan kawan-kawan belum pernah meraih kemenangan dari total tujuh laga.

Jacksen sendiri memutuskan mundur dari kursi pelatih Barito Putera usai tak mampu membawa Skuat Bekantan Hamuk menang pada tujuh laga terakhir di Liga 1 2018.

Luciano Leandro dipecat setelah gagal mendongkrak prestasi Persipura di awal musim.Luciano Leandro dipecat setelah gagal mendongkrak performa Persipura di awal musim. (CNN Indonesia/Titi Fajriyah)
Saat ini, Persipura menghuni papan bawah klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan empat poin. Sementara Barito juga mengoleksi nilai yang sama dengan Persipura.

"Kehadiran Jacksen kami harapkan bisa memperbaiki peringkat Persipura ke posisi tengah atau kami harap bisa berada di lima besar klasemen akhir," ucap Benhur.

Di mata Benhur, Jacksen dianggap sebagai pelatih berkarakter dan cukup mengenal dengan baik para pemain Persipura. Jacksen juga dianggap punya kemampuan untuk membaca setiap tim di kompetisi Liga 1 2019.

"Dia bisa mengenali cara bermain, skill, kelemahan dan kelebihan tim-tim di Liga 1 dan dia punya strategi luar biasa baik dalam menyerang dan bertahan serta mampu meningkatkan fisik pemain," ujarnya.

Balik ke Persipura, Jacksen Ditarget Lima Besar di Liga 1
Jacksen dikontrak Persipura selama satu musim sampai musim kompetisi 2019 berakhir. Namun jika ia bisa memberikan bukti prestasi kepada tim, posisinya sebagai pelatih Persipura bisa dipertahankan.

Pelatih berusia 51 tahun itu pernah sukses bersama Persipura. Tiga gelar Liga Super Indonesia (ISL) berhasil dipersembahkan selama empat tahun melatih di Papua.

Kini, Jacksen diharapkan bisa mengembalikan kejayaan sepak bola Papua yang belakangan kesulitan juara.

"Kehadrian Jacksen saya harap bisa mengembalikan marwah sepak bola Persipura dengan permainan cepat dari kaki ke kaki yang menjadi ciri khas permainan Persipura," ujarnya. (TTF/jun)

Let's block ads! (Why?)

https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20190711165653-142-411344/balik-ke-persipura-jacksen-ditarget-lima-besar-di-liga-1/

No comments:

Post a Comment