Pages

Monday, August 27, 2018

Cegah Rabies, DKI Tangkap Anjing dan Kucing Liar di Venue Asian Games

JAKARTA, iNews.id – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengantisipasi penyebaran virus rabies di lokasi-lokasi tempat berkumpul atlet Asian Games.

Petugas uku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan (KPKP) Jakarta Pusat (Jakpus) menangkap kucing yang berkeliaran di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (27/8/2018).

“Tadi petugas berhasil menjaring dua kucing di kawasan GBK,” kata Kepala Seksi Peternakan Sudin KPKP Jakarta Pusat, Hasudungan, di Jakarta, Senin (27/8/2018).

Menurut dia, penjaringan tidak hanya dilakukan di kawasan SUGB, namun venue-venue pertandingan Asian Games lainnya, termasuk juga di Wisma Atlet Kemayoran. Sasaran utamanya hewan yang dapat menularkan rabies seperti anjing dan kucing.

Hasudungan mengatakan, sebelum dimulai parhelatan Asian Games hingga saat ini, sudah puluhan anjing dan kucing ditangkap selama penjaringan.

“Ada sekitar 85 ekor terdiri atas 23 anjing dan 62 kucing. Kami data mulai dari 5 Juli hingga 20 Agustus 2018. Nah, hari ini tambah lagi dua kucing,” ujar Hasudungan.

Editor : Khoiril Tri Hatnanto

Let's block ads! (Why?)

https://www.inews.id/news/read/227469/cegah-rabies-dki-tangkap-anjing-dan-kucing-liar-di-venue-asian-games

No comments:

Post a Comment