Brasil membuka kesempatan memenangi Copa America untuk kali pertama setelah 14 tahun usai mengalahkan Argentina. Tim Samba terakhir kali juara Copa America pada 2007.
Bagi Argentina, hasil negatif di Mineirao itu memperpanjang rapor buruk mereka yang tidak juara turnamen terbesar di Amerika Selatan tersebut selama 26 tahun.Brasil melangkah ke babak final Copa America 2019 lewat dua gol Gabriel Jesus di menit ke-19 memanfaatkan assist Roberto Firmino serta gol Firmino di menit ke-71 berkat umpan Jesus.
Berikut fakta apik usai Brasil singkirkan Argentina di semifinal Copa America 2019 dikutip dari Opta:
Dani Alves (kiri) masuk lima besar pemain Brasil dengan penampilan terbanyak di Copa America. (REUTERS/Luisa Gonzalez)
|
2. Roberto Firmino menyumbang assist di babak pertama dan mencetak gol di babak kedua saat melawan Argentina. Total Firmino sudah terlibat dalam lima dari 10 gol yang dicetak Brasil di Copa America 2019, 2 gol 3 assist.
3. Brasil tidak pernah kalah melawan Argentina di laga kompetitif ketika menjadi tuan rumah dalam delapan pertandingan terakhir, dengan catatan tujuh kemenangan dan sekali imbang.
5. Brasil menyingkirkan Argentina di lima laga terakhir dalam turnamen Copa America. Selain di semifinal edisi 2019, Brasil juga mengandaskan perjalanan Argentina di perempat final Copa America 1995 dan 1999 di perempat final, serta di final tahun 2004 dan 2007.
6. Argentina melepaskan 14 tembakan dalam laga semifinal Copa America 2019 melawan Brasil, dengan dua di antaranya membentur tiang dan tidak menghasilkan gol. Sedangkan Brasil melakukan 4 tembakan dengan menghasilkan dua gol. (mcf/ptr) https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20190703125844-142-408701/fakta-menarik-brasil-mimpi-buruk-argentina-di-copa-america/
No comments:
Post a Comment