Pages

Tuesday, September 25, 2018

Valverde: Lionel Messi Tetap yang Terbaik

Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih Barcelona Ernesto Valverde menilai Lionel Messi tetap yang terbaik meskipun sang bintang tidak terpilih sebagai Pemain Terbaik FIFA 2018.

Dalam ajang tersebut gelandang Real Madrid Luka Modric keluar sebagai pemenang dengan perolehan 29,05 persen suara mengalahkan Cristiano Ronaldo dan Mohamed Salah.

Tidak ada nama Messi dalam tiga besar calon pemenang. Pemain berjuluk La Pulga itu bahkan hanya menempati posisi kelima di bawa Kylian Mbappe.

Kendati demikian Valverde tidak mempersoalkan pemainnya yang tidak mendapatkan penghargaan itu. Bagi Valverde Messi tetap yang terbaik.

"Saya tidak berpikir ini waktunya untuk membandingkan pemain. Tetapi bagi kami, Messi adalah yang terbaik. Saya tidak bisa mengatakan apa pun, Modric adalah pemain hebat yang telah memiliki tahun yang hebat," ujar Valverde dikutip dari AS.

Luka Modric terpilih sebagai Pemain Terbaik FIFA 2018.Luka Modric terpilih sebagai Pemain Terbaik FIFA 2018. (Action Images via Reuters/John Sibley)
Valverde juga tidak membantah jika ajang seperti Penghargaan Sepak Bola Terbaik FIFA memiliki kontroversi di dalamnya. Salah satu yang paling menonjol gol 'standar' Mohamed Salah yang meraih Puskas Award.

Bagi Valverde, penghargaan semacam itu menjadi polemik karena mulai banyak diliput media. Dengan banyaknya malam penghargaan, banyak pihak juga membawa pemain untuk 'dijual'.

"Dengan begitu, hal tersebut menjadi lebih kontroversial. Mungkin berlebihan, tapi ini yang terjadi. Ini olahraga, namun lebih kepada pertunjukan bisnis," Valverde menuturkan. (sry)

Let's block ads! (Why?)

https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20180926045337-142-333210/valverde-lionel-messi-tetap-yang-terbaik/

No comments:

Post a Comment